Indonesian
Friday 26th of April 2024
0
نفر 0

Bus Ditembaki, Puluhan Jemaat Kristen Koptik di Mesir Tewas

sedikitnya 26 orang tewas akibat sekelompok pria bertopeng menembak bus pengangkut jemaat minoritas Kristen Koptik Mesir, Jumat (26/5). Para penyerang mengendarai tiga truk pikap tiba-tiba datang menyerang bus yang diumpangi puluhan jemaat Kristen Koptik itu, yang sedang dalam perjalanan menuju biara (monastery) Santo Samuel di Provinsi Minya, lebih dari 200 km ke arah selatan dari Kairo.

Kementerian Dalam Negeri Mesir melaporkan, tak lama setelah sebuah serangan serampangan itu, para pria bertopeng dan bersenjata berat itu pun langsung kabur, demikian dilaporkan kantor berita Agence France-Presse. Insiden itu merupakan serangan terbaru atas kelompok minoritas Kristen Koptik, setelah sayap Negara Islam di Irak dan Suriah (ISIS) di wilayah Sinai mengebom satu gereja pada Desember 2016 dan dua gereja pada April 2017.

Serangan di tiga gereja itu, yakni di Kairo (Desember 2016), Alexandria dan Tanta (April 2017), telah menyebabkan puluhan jemaat Kristen Koptik tewas dan puluhan lain terluka. Rekaman tentang bus yang diserang itu disiarkan televisi pemerintah. Tampak bus itu rusak. Kaca di semua jendela bus malang itu luruh atau rusak berat.

"Mereka menggunakan senjata otomatis," kata Gubernur Minya, Essam el-Bedawi kepada kepada televisi pemerintah. Bedawi mengatakan, polisi telah melakukan operasi di sepanjang jalan di mana serangan tersebut terjadi dan telah mendirikan pos pemeriksaan.

Juru bicara Kementerian Kesehatan, Khaled Megahed, mengatakan 26 orang tewas dan 25 lainnya terluka. Para jihadis telah mengancam akan melakukan serangan mematikan yang lebih sering terhadap kelompok minoritas Koptik, yang berjumlah 10 persen dari total 93 juta penduduk Mesir.

Pengebom bunuh diri yang terkait dengan ISIS menyerang sebuah gereja Kateral di Kairo pada 11 Desember, menewaskan 29 orang. Pada 11 April, pengebom juga menyerang gereja di Tanta dan Alexandria, utara Kairo, pada Minggu Palma, menewaskan 45 orang. Untuk serangan terbaru di Minya, belum ada kelompok atau pihak yang mengklaim bertanggung jawab.

0
0% (نفر 0)
 
نظر شما در مورد این مطلب ؟
 
امتیاز شما به این مطلب ؟
اشتراک گذاری در شبکه های اجتماعی:

latest article

AS Dianggap Aktor Utama Kehadiran ISIS di Timteng
Jangan Biarkan Terjadi, Islam dan Al-Qur’an Kelak Tinggal Nama
Pasang Bendera "Ya Hussein", 5 Warga Saudi Dipenjara 21 Tahun
Klaim Aksi Mendemo Ahok Didukung Erdogan, Dubes Turki Membantah
Belum Terima Trump Jadi Presiden, Demo Meluas di Amerika
Jakarta; Tuan Rumah Seminar “Moderasi dalam Al-Quran dan Sunnah”
Ahok Divonis 2 Tahun Tahanan, Presiden Jokowi Minta Semua Pihak Hormati Putusan Majelis ...
Musuh Ingin Sulut Perang Sektarian di Negara Ini
Peziarah Iran di Samara Menjadi Target Bom Kelompok Teroris
Ormas Ahlulbait Indonesia Gelar Aksi Dukung Kemerdekaan Palestina

 
user comment