Indonesian
Friday 19th of April 2024
0
نفر 0

3 Tips Al-Qur’an agar Doa Cepat Terkabul

3 Tips Al-Qur’an agar Doa Cepat Terkabul



Dalam Surat Al-Anbiya’, kita akan temukan beberapa doa para nabi yang dikabulkan oleh Allah swt. Dan pada bagian akhir nanti, kita akan menyimak apa rahasia doa mereka cepat dikabulkan.

Berikut ini adalah doa-doa para nabi yang dikabulkan dalam Surat Al-Anbiya’:

1. Doa Nabi Ayyub as

وَأَيُّوبَ إِذْ نَادَى رَبَّهُ أَنِّي مَسَّنِيَ الضُّرُّ وَأَنتَ أَرْحَمُ الرَّاحِمِينَ – فَاسْتَجَبْنَا لَهُ

“Dan (ingatlah kisah) Ayub, ketika dia berdoa kepada Tuhan-nya, “(Ya Tuhan-ku), sungguh, aku telah ditimpa penyakit, padahal Engkau Tuhan Yang Maha Penyayang dari semua yang penyayang.” Maka Kami Kabulkan (doa)nya…” (QS.al-Anbiya’:83-84)

2. Doa Nabi Yunus as

وَذَا النُّونِ إِذ ذَّهَبَ مُغَاضِباً فَظَنَّ أَن لَّن نَّقْدِرَ عَلَيْهِ فَنَادَى فِي الظُّلُمَاتِ أَن لَّا إِلَهَ إِلَّا أَنتَ سُبْحَانَكَ إِنِّي كُنتُ مِنَ الظَّالِمِينَ – فَاسْتَجَبْنَا لَهُ

Dan (ingatlah kisah) Dzun Nun (Yunus), ketika dia pergi dalam keadaan marah, lalu dia menyangka bahwa Kami tidak akan menyulitkannya, maka dia berdoa dalam keadaan yang sangat gelap “Tidak ada tuhan selain Engkau, Maha Suci Engkau. Sungguh, aku termasuk orang-orang yang zalim.” Maka Kami Kabulkan (doa)nya. (QS.al-Anbiya’:87-88)  

3. Doa Nabi Zakaria as

وَزَكَرِيَّا إِذْ نَادَى رَبَّهُ رَبِّ لَا تَذَرْنِي فَرْداً وَأَنتَ خَيْرُ الْوَارِثِينَ – فَاسْتَجَبْنَا لَهُ

Dan (ingatlah kisah) Zakariyya, ketika dia berdoa kepada Tuhan-nya, “Ya Tuhan-ku, janganlah Engkau biarkan aku hidup seorang diri (tanpa keturunan) dan Engkaulah Ahli waris yang terbaik.” Maka Kami Kabulkan (doa)nya… (QS.al-Anbiya’:89-90)  

Setelah menyebutkan doa-doa nabi yang dikabulkan, Allah menceritakan rahasia dikabulkannya doa mereka. Allah berfirman,

إِنَّهُمْ كَانُوا يُسَارِعُونَ فِي الْخَيْرَاتِ وَيَدْعُونَنَا رَغَباً وَرَهَباً وَكَانُوا لَنَا خَاشِعِينَ

“Sungguh, mereka selalu bersegera dalam (mengerjakan) kebaikan, dan mereka berdoa kepada Kami dengan penuh harap dan cemas. Dan mereka orang-orang yang khusyuk kepada Kami. (QS.al-Anbiya’:90)

Ada 3 rahasia agar doa cepat dikabulkan, yaitu :

1. Bersegera dalam mengerjakan kebaikan.

2. Berdoa dengan penuh harap dan cemas.

3. Dan khusyuk ketika menghadap Allah swt.

Jika kita ingin doa-doa kita dikabulkan, maka lakukan 3 tips Al-Qur’an diatas. Semoga bermanfaat !

0
0% (نفر 0)
 
نظر شما در مورد این مطلب ؟
 
امتیاز شما به این مطلب ؟
اشتراک گذاری در شبکه های اجتماعی:

latest article

Filosofi Peringatan Acara Hari Ketiga, Ketujuh, Keempat Puluh dan Haul Kematian
Tafsir Al-Quran, Surat Al-Isra Ayat 1-2
Tanya Jawab mengenai Syafaat dalam Al-Quran
Mengapa Abdul Mutthalib memberikan nama anaknya dengan nama Abdul Uzza?
Apakah makna ibdâ’? Apakah ibdâ’ itu merupakan salah satu sifat Tuhan?
Dosa-dosa Besar dan Dosa-dosa Kecil (4) Wilayah dan Ketaatan
Tafsiran Tauhid Filosofis dan Irfani dalam Surah Tauhid
Ayatullah Behjat Berbicara tentang Imam Mahdi
Meski Zaid bin Ali as-Sajjad adalah dari Ahlulbait, tetapi mengapa ia mengakui ...
Rahasia Peletakan Kata dalam Al-Qur’an

 
user comment